JAKARTA, VOICEMAGZ.com – Andi Rianto & Magenta Orchestra akan menggelar konser bertajuk The Sound of Colors II di Istora Senayan pada 3 Desember mendatang.
Konser ini akan menghadirkan beberapa penyanyi yang disebut Andi Rianto memiliki warna suara yang khas. Mereka adalah Rossa, Lyodra, Mahalini, Keisya Levronka, Judika, Mario Ginanjar, Fabio Asher, Prinsa Mandagie, Ronny Parulian, Nyoman Paul, serta Rising Star.
“Kita selalu melihat adanya kombinasi antara warna dan suara. Bagi saya, semua suara itu ada warnanya,” kata Andi Rianto saat konferensi pers di Thamrin, Jakarta Pusat pada Jumat, 3 November.
“Pemilihan penyanyi yang dihadirkan juga karena mereka punya warna yang unik dan berbeda,” lanjutnya.
Nantinya, The Sound of Colors II akan didukung 83 musisi yang tergabung dalam orkestra dan 40 penyanyi choir. Format yang dihadirkan diharap bisa memberikan sajian musik yang megah.
“Tentunya aransemen musiknya nanti akan melibatkan seluruh orkestra dan choir. Untuk detailnya, kita lihat saja nanti,” ujar Andi Rianto.
Komposer yang pernah mendapat penghargaan dari Festival Film Indonesia itu juga menjanjikan banyak repertoar. Dia memastikan setiap penyanyi akan menampilkan lebih dari satu lagu.
“Sayang juga kalau mereka hanya nyanyi satu lagu. Tentunya mereka akan nyanyi lebih dari satu lagu, dan nanti akan ada kolaborasi juga,” kata Andi.
“Pokoknya yang pernah nonton konser saya pasti tahu, kalau saya pasti akan banyak menghadirkan banyak repertoar,” pungkasnya.
Sementara itu, Fabio Asher yang nantinya akan tampil, menyebut kesempatan untuk menyanyi dengan iringan Andi Rianto & Magenta Orchestra merupakan sebuah kehormatan baginya.
“Buat saya yang bisa dibilang penyanyi pendatang baru, pastinya sangat merasa terhormat bisa menyanyi di konser semegah ini,” ucap Fabio Asher.
Andi Rianto berharap dalam konsernya nanti bisa memanjakan sekaligus menghibur mata, telinga dan hati para penonton.
“Harapannya konser nanti berjalan lancar dan memanjakan penikmat musik,” pungkas Andi Rianto./Ard.