Tak Seperti Biasanya, Di Bulan Ramadhan Ini Aura Kasih Tampil dengan Foto Berkerudung

oleh
oleh

JAKARTA, AKURAT NEWS- Artis yang satu ini dikenal selalu  tampil  hot dengan busana terbuka maupun ketat, tetapi di bulan Ramadhan kali ini ia tampak beda.

Diketahui Aura Kasihkali mengunggah potret yang berbalik 180 derajat dari biasanya  di akun Instagramnya.

Bukan berpakaian seksi, tetapi Aura Kasih tampil mengenakan  pakaian serba tertutup lengkap dengan jilbab dan kerudung.

Baca artikel lainnya: Tiara Andini Diminta Netizen Ungkap Hubungannya dengan Alshad Ahmad dan Nissa Asyifa

Tak hanya satu, tetapi ada beberapa pose foto yang diunggahan di akun instagramnya, tampak aura menutup kepalanya dengan kerudung merah. Perubahan gaya berpakaian Aura diketahui sebagai bentuk menyambut bulan Ramadan.

Kemudian ada juga foto close up dengan memperlihatkan wajah ibu satu anak ini dari dekat. Meski wajahnya hanya terlihat setengah, namun sudah cukup memancarkan aura kecantikan wanita 36 tahun ini.

Baca artikel lainnya: Vino G Bastian Kecewa Piala Dunia U-20 Batal

Tak hanya itu, masih ada beberapa foto lagi yang dia unggah, di foto kedua masih dengan tema selfie, Aura mengenakan hijab motif kembang. Dia berpose seraya memegang jilbab untuk menutupi bagian lehernya.

Wajahnya terlihat mulus dengan polesan make up tipis dan tampak flawless. Pemerah bibir yang pas dengan warna kulitnya menjadikan wajah Aura makin bersinar./Maya

No More Posts Available.

No more pages to load.