TROFI PIALA DUNIA FIFA TIBA DI JAKARTA HARI INI

by -3,796 views

Fifa 1Masyarakat Jakarta kembali disuguhi momen istimewa, yaitu kedatangan Trofi Piala Dunia. Trofi ini tiba di Indonesia melalui Bandara Halim perdana Kusumah, pada Senin 6 Januari jam 10 pagi WIB, dengan menumpang pesawat khusus FIFA World Cup Throphy Tour 2014 jenis MD 83, yang didisain penuh dengan nuansa piala dunia Brazil 2014.

Turut dalam rombongan tersebut adalah mantan striker nasional Trinidad & Tobago serta mantan striker klub Manchester United yang kali ini menjadi duta FIFA World Cup 2014 “Dwihg York”. Selain Dwight York turut pula dalam rombongan tersebut beberapa perwakilan dari FIFA Internasional bersama tim dari Coca-Cola.

Setibanya di Bandara Halim Perdana Kusumah, Trofi World Cup dan rombongan disambut dengan kalungan bunga oleh Martin Gill (President Director Coca-Cola Indonesia), Titie Sadarini ( Public Affairs and Communications Director Coca-cola Indonesia), Azwan karim (Perwakilan dari PSSI), serta perwakilan dari Kedutaan besar Brazil di Indonesia.

Kedatangan Trofi FIFA World Cup di Jakarta ini atas prakarsa dari Coca-Cola selaku official sponsor FIFA World Cup. Sedang kedatangannya ke Jakarta kali ini merupakan yang yang ke tiga kalinya. Sungguh merupakan sebuah kehormatan yang besar bagi Indonesia yang memiliki iklim sepak bola yang bagus, kendati timnya belum pernah merasakan tampil di putaran final Woerld Cup.| Irish

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.