Film All Access To Rossa 25 Shining Years Tembus 15.138 Penonton di Hari Pertama Tayang

oleh
oleh

JAKARTA, VOICEMAGZ.com – Kabar baik bagi penyanyi Rossa. Film dokumenternya yang berjudul  All Access To Rossa 25 Shining Years hanya butuh satu hari untuk melampaui perolehan penonton film Harta Tahta Raisa. Akankah mengejar film NOAH: Awal Semula? .

Hingga saat ini belum ada satu pun film dokumenter musisi/penyanyi Indonesia meledak di pasaran. Terakhir film Harta Tahta Raisa tidak bertahan lama di bioskop dan hanya mampu menjaring 10 ribu penonton.

All Access To Rossa 25 Shining Years tampaknya berpotensi meraup ratusan ribu penonton. Hari pertama saja, film tentang 25 tahun perjalanan karier bermusik Rossa sukses meraup 15 ribu penonton.

“Makasih banyak untuk 15.138 penonton yang sudah TEGAR bersama Rossa di hari pertama tayang,” tulis akun Instagram Inspire Indonesia.

All Access To Rossa 25 Shining Years merupakan film produksi Inspire Pictures bersama Sinemaku Pictures dan Time International Films. Di film ini Rossa tak hanya sebagai tokoh sentral, lebih dari itu juga menjadi produser eksekutif bersama Irwan D. Mussry, Prilly Latuconsina, dan P. Intan Sari.

Sementara Umay Shahab, Inarah Syarafina, Yahni Damayanti, Boy Rianto Latu duduk di kursi produser, Ani Ema Susanti bertindak sebagai sutradara. Ani juga menulis naskah film All Access To Rossa 25 Shining Years.

Perjalanan karier Rossa yang lebih sukses dan berliku ditengarai menjadi faktor All Access lebih laku ketimbang Harta Tahta Raisa. Bukan tidak mungkin film ini akan melewati film dokumenter NOAH: Awal Semula.

Film yang rilis pada tahun 2013 karya sutradara Putrama Tuta itu finis di angka lebih dari 60 ribu penonton. Namun perjalanan All Access menuju sukses tidak semudah membalikkan telapak tangan.

Selain harus berbagi layar dengan film-film Indonesia lainnya seperti Sekawan Limo, Catatan Harian Menantu Sinting, Sakratul Maut, dan Heartbreak Motel, All Acess juga berhadapan dengan Deadpool & Wolverine dan A Legend./Mik.

No More Posts Available.

No more pages to load.