Derby Manchester Terjadi di Semi Final Carabao Cup 2021, Siapa Yang Lebih Baik MU Atau City?

by -987 views

Jakarta, Voicemagz.com-Manchester United MU) berhasil melaju ke babak semi final piala Liga Inggris (Carabao Cup 2020), setelah berhasil menaklukkan Everton dengan skor meyakinkan 2-0,  dalam duel perempat final yang berlangsung Kamis (24/12/20)  dini hari tadi WIB di Goodison Park.

Pertandingan berjalan cukup alot, kedua kesebelasan saling melakukan serangan yang membahayakan ke gawang lawa,  namun hingga 45 menit babak pertama usai edua klub tak berhasil menciptakan gol.

Setelah berjuang habis habisan, MU akhirnya mampu mencitakan gol pada menit ke-88, melalui Edison Cavani, setelah berhasil melakukan tendangan cantik dari luar kotak pinalti yang tak mampu di halau kiper Everton Robin Olsen. papan skor berubah menjadi 1:0 untuk keunggulan MU.

Dalam 90 menit waktu normal MU tetap unggul 1:0. Hingga  menjelag peluit akhir perpanjangan waktu,  tuan rumah  Everton tak mampu menciptakan gol balasan. Justru MU kembali berhasil menciptakan gol  melalui  Anthony Martial pada menit (90+6),

Dengan hasil akhir 2:0 ini Hasil ini cukup buat MU untuk menembus Semi Final, menyusul Manchester City, Brentford, dan Tottenham yang sudah terlebih dahulu lolos.

Derby Manchester

Kemenangan MU 2:0 atas Everton dini hari tadi  selanjutnya menciptakan Derby Manchester, sebab setelah dilakukan undian semi final, MU harus berjibaku dengan suadara sekotanya Manchester City yang telah lebih dulu lolos, usai menundukkan klub anggota liga primer Arsenal dengan skor 4:1 di kandang lawan.

Derby Manchester ini terjadi dalam dua tahun beruntun,  setelah pada tahun 2019-2020, di semi final MU juga bertemu dengan City. Dalam pertemuan tersebut City berhasil menaklukkan MU. Kala itu MU menag di kandang City dengan skor 2:1 pada leg pertama, tetapi pada babak Semi Final kedua yang berlangsung di Old Trafford MU  dikalahkan City dengan skor 3:1. Dengan selisih gol tandang lebih baik, maka City berhak melaju ke babak Final.

Dalam derby Piala Carabao 2020 ini siapa yang lebih baik di kota Manchester?.  Akankah MU sanggup mengalahkan City?. Atau justru City yang kembali unggul seperti semi final 2019 lalu?. Kita tunggu pertandingan pertamanaya yang akan di gelar di Oldtraffor pada Selasa (5/1/21) nanti. Akankah piala kasta ke-3 di tanah Inggris setelah Liga Primer dan  Piala FA ini akan kembali tersimpan di Kota Manchester?

Seperti lazimnya, ajang piala Liga Inggris (carabao Cup) ini sering dijadikan uji coba penampilan para pemain lapis kedua di masing-masing klub. Tetapi setelah klub mencapai babak Semi Final apakah pemain-pemain lapis kedua ini akan tetap menjadi line-up?. Mungkin iya, tetapi mungkin juga  tidak, sebab biasanya pada partai Semi final dan final  langkah untuk menggapai piala sudah amat dekat. Jadi pelatih biasanya tidak mau berjudi dengan piala yang sudah didepan mata. /Irish

 

 

 

No More Posts Available.

No more pages to load.