Devia Sherly Luncurkan Album Warna Kehidupan

oleh
oleh

Devia WebPenyanyi asal Kota Bogor yang mengekplorasi bakat musiknya sejak 2005 silam itu belakangan ini merasa bahagia. Pasalnya album perdanya yang bertajuk “Warna Kehidupan” telah dirilis kepasaran.

“ Yang memotifasi saya membuat album ini lebih karena kecintaan terhadap musik dan bentuk penghargaan terhadap sebuah karya musik, utamanya musik Indonesia” jelas Devia saat menggelar launching Albumnya di Red Box Café, Jakarta, Jum’at (25/3).

Dalam Album perdananya yang diproduseri Drummer Senior Ekki Soekarno tersebut berisikan tujuh (7) lagu lawas yang diaransemen dengan memasukkan unsur-unsur musik multi genre. Diantaranya, Why Do You Love Me, (Yok Koeswoyo), Aku Ini Punya Siapa (Dian PP/Deddy Dhukun), Dirimu (Harry Minggoes/Tontowy), Mustafa (NN), Pak Ketipung ( NN), dan dua lagu karya Devia sendiri berjudul Cinta dan Rindu serta Sang Maha yang merupakan lagu religi. Sang Maha sendiri sebelumnya (2014) pernah dirilis sebagai single perdana Devia.

Seperti halnya single Sang Maha, dalam album Warna Kehidupan ini Devia maupun Ekki Soekarno selaku produsernya juga mempercayakan kepada Nagaswara sebagai labelnya. Turut mendukung penggarapan album tersebut, Hendy Gigi dan JP. Millenix (drum), Opick (Gitar), Raidy Noor (gitar/arransemen) , Etho Ririmase (Bass).

Hadir dalam acara tersebut, Yok Koeswoyo, Bens Leo, Harry Minggoes, Soraya Haque, Ari Tulang, dan Nadia Ayesya Soekarnno (model dalam video klip).| Text/Foto:Irish

No More Posts Available.

No more pages to load.