JAKARTA, Voicemagz.com – Penggunaan media sosial (medsos) yang luar biasa meningkat di jaman ini membuat BAZNAS mulai melakukan inovasi guna melakukan penggalangan dana (fundraising) berbasis medsos. Hal ini dilakukan untuk masuk lebih dalam ke area digital dalam pengelolaan fundraising zakat, infak dan sedekah (ZIS).
Deputi BAZNAS, Arifin Purwakananta menjelaskan, BAZNAS telah merencanakan diri menjadi Organisasi Pengelola Zakat (OPZ) yang proaktif menggunakan platform digital sebagai sarana fundraising. Alasannya, saat ini masyarakat mulai beralih menggunakan teknologi digital dalam berkomunikasi maupun bertransaksi.
Berdasar data dari Tetra Pak Index 2017, tercatat sekitar 132 juta pengguna internet di Indonesia. Dari jumlahnya tersebut, hampir setengahnya adalah penggila media sosial, atau berkisar di angka 40 persen.
“BAZNAS ingin memberikan layanan kepada masyarakat digital dengan layanan yang optimal dan memuaskan,” kata Arifin di Jakarta, Jumat (8/12).
Ada tiga strategi BAZNAS dalam bidang ini. Pertama, penggalangan dana melalui platform digital milik BAZNAS, seperti website, fanpage BAZNAS, sosial media milik BAZNAS dan apps store BAZNAS yaitu muzaki corner.
Kedua, menggunakan platform komersial, yakni memasukkan BAZNAS ke berbagai platform e-commerce. Saat ini BAZNAS telah bisa dijumpai di elevania.co.id, bukalapak.com, tokopedia.com, kaskus.co.id, blibli.com, ebaba.com dan mataharimall.com. BAZNAS juga menggunakan platform crowdfunding yaitu kitabisa.com.
Platform berikutnya yang saat ini mulai dirintis adalah media sosial, tujuannya untuk mendorong penggunaan sosial media bagi kemudahan donasi.
Seperti diketahui, selama ini pengguna media sosial memanfaatkannya untuk berkomunikasi dan berinteraksi dengan jaringannya. Padahal dengan kultur gotong royong dan kebersamaan yang kuat, media sosial bisa digunakan sebagai sarana tolong menolong dan berbagi rezeki.
BAZNAS juga gencar melakukan kampanye menggunakan perangkat digital untuk memberikan informasi kemudahan menunaikan zakat. Hingga saat ini transaksi donasi melalui platform digital yang disediakan BAZNAS sekitar 3 persen dari total penghimpunan ZIS yang terkumpul selama 2017. (NVR)