Jack Miller Juarai MotoGP Perancis 2021

oleh
oleh

Jakarta, Voicemagz.com– Pebalap Ducati asal Australia Jack Miller  keluar sebagai pemenang MotoGP Perancis yang berlangsung di sirkuit Le Mans pada Minggu malam WIB, 16 Mei 2021. Bagi jack Miller ini merupakan kemenangan ke-2nya setlah ia mampu menjuarai MotoGP Spanyol awal Mei lalu.

Pebalap andalan tuan rumah yaitu Joan Zarco (Paramac Ducati) berhasil menjadi juara kedua setelah berhasil mendahului pebalap tuan rumah lainnya yaitu Fabio Quartararo (Monter Energy Yamaha) yang finish di urutan ke-3.

Start dari posisi ke-3  Jack Miller  meninggalkan lawan lawannya cukup jauh dikarenakan banyaknya insiden pada  balapan yang berlangsung dalam guyuran hujan ini.  Perubahan  cuaca secara tiba-tiba sehingga  White flag dikibarkan pada lap ke-6 karena cuaca di Sirkuit Le Mans berubah dari cerah berawan menjadi hujan berangin.

Kibaran bendera putih (White flag)  membuat seluruh pebalap diperbolehkan mengganti motornya di pit lane. Pebalap Repsol Honda Marc Marquez menjadi yang tercepat dalam mengganti motornya, sehingga dia sempat memimpin beberapa lap[ setelahnya.

Pendukung Marc Marquez tentu merasa senang, bahkan ini momen comebacknya setelah dibekap cedera cukup lama. Namun keberuntungan belum milik pebalap asal Spanyol itu, sebab ia terjatuh. Meski sempat berganti motor dan mengikuti balapan lagi namun lagi-lagi Marquez bernasib sial, ia jatuh yang kedua kalinya, sehingga tidak mampu melanjutkan balapan.

Meskipun hanya finish di urutan ke-3 tetapi Quartararo berhasil mengambil alih posisi klasemen sementara pebalap dari pemimpin sebelumnya  yaitu Farancesco bagnaia (Ducati). Quartararo hanya unggul 1 poin dari Bagnaia yaitu 80  dan 79./Irish

Berikut Urutan Juara MotoGP Perancis Yang Berhasil Finish

1. Jack Miller AUS Ducati Team (GP21)
2. Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP21)
3. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
4. Francesco Bagnaia ITA Ducati Team (GP21)
5. Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16)
6. Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
7. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
8. Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
9. Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16)
10. Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
11. Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
12. Luca Marini ITA VR46 Avintia Ducati (GP19)
13. Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
14. Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)
15. Tito Rabat SPA Pramac Ducati (GP21)
16. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)

 

 

 

No More Posts Available.

No more pages to load.