Kenang Mendiang Misbach Yusa Biran, Akhlis Suryapati Berurai Air Mata di Hadapan Nani Wijaya Saat Peringati 47 Tahun Sinematek

oleh
oleh

Jakarta, Voicemagz.com- Peringatan 47 Tahun Sinematek, Kamis (20/10) di Pusat Perfilman H Usmar Ismail, Kuningan, Jakarta, ditandai dengan airmata haru keluarga Nani Wijaya dan karyawan Sinematek.

Pada kesempatran itu Nani Wijaya  selaku  istri dari Misbach Yusa Biran, pendiri Sinematek yang diresmikan pada 20 Oktober 1975 diberi anugerah Piagam Kehormatan Honorary Award, sebagai tokoh yang menjadi pembina dan pengayom Sinematek.

Nina Kartika putri Sulung dari Misbach Yusabiran dan Nani Wijaya mengucapkan terima kasih karena Sinematek masih berjalan dengan baik  hingga saat ini.

“Terima kasih tiada terkira, kami sangat terharu, bangga, dan bersyukur, Sinematek yang dirintis Bapak (Misbach Yusa Biran) bisa seperti ini,” kata Nina Kartika, putri sulung Nani Wijaya.

Dalam sambutannya di hadapan hadirin yang antara lain nampak Ketua Badan Pembina Yayasan Pusat Perfilman H Usmar Ismail (YPPHUI) Djonny Syafruddin , Ketua Badan Pengurus YPPHUI Sonny Pudjisasono, Anggota Badan Pengawas YPPHUI Pong Hardjatmo, serta sejumlah perwakilan organisasi perfilman, termasuk perwakilan dari PWI Sie Film Musik dan Lifestyle, Akhlis Suryapati memaparkan kondisi, pekerjaan, dan capaian Sinematek sepanjang dirinya menjadi Kepala Sinematek sejak Juli 2019.

.“Penghargaan Honorary Awards diberikan Sinematek untuk mereka yang peduli, berperanserta, serta atas kolaborasinya dengan Sinematek dalam perfilman nasional,”  “Ini adalah wujud terima kasih dan syukur kami kepada mereka, meskipun wujud dari pemberian penghargaan ini sangat sederhana dan seadanya,” kata Akhlis.

Lebih lanjut Akhlis menambahkan bahwa peringatan ulang tahun Sinematek ke-47 ini diselenggarakan dalam acara takjim dan syukur.

. “Peringatan ini menandai ungkapan syukur keluarga Sinematek dan hormat kami kepada pendiri Sinematek alrmahum Bapak Misbach Yusa Biran, karena selain mengelola Sinematek adalah amanat dan tanggungjawab, melalui Sinematek ini juga kami para karyawan mendapat gaji untuk menghidupi keluarga. Semoga semuanya menjadi bagian dari amal jariah almarhum Misbach Yusa Biran dan para pendahulu kami yang menyertai mereka di surga tiada habisnya.”  tambah  Akhlis. sambil  berurai airmata.

Selain kepada Nani Wijaya, penghargaan Honorary Award diberikan kepada budayawan dan ilmuwan film Seno Gumira Ajidarma, serta kepada Rusmiati, karyawan Sinematek yang sejak pertamakali bekerja setelah lulus SMA pada usia 19 tahun, sepanjang 32 tahun mengabdi di Sinematek.

“Hari ini Ibu (Nani Widjaja) sangat bahagia,” kata Nina Kartika, yang juga beberapa kali berurai airmata, ketika memberi sambutan atau saat berforo di depan gambar Misbah Yusa BiraN. “Kami sekeluarga sungguh sangat berterima kasih kepada seluruh karyawan Sinematek.

Nani Widjaja yang hadir dengan kursi roda, didampingi Nina Kartika juga artis Cahya Kamila, serta putrinya Tita, ikut juga cucunya./Mik

No More Posts Available.

No more pages to load.