Jakarta, Voicemagz.com- Novita Emilda, Wanita cantik berdarah Minang ini berbagi kisah sukses berbisnis dengan para awak media yang menemuinya di kawasan Senayan Jakarta, pada Jum’at malam (25/11/22).
Dalam suasana yang penuh akrab itu Novita banyak berbagi cerita tentang kesuksesan dalam berbisnis, pendidikan hingga bagaimana membangun keluarga yang harmonis.
Pada awal perbincangannya dengan awak media, Novita memperbincangkan seputar pendidikannya. Ia mengaku bahwa saat ini masih kuliah S3 di Universitas Binus.
“Ya saya sekarang masih kuliah, ambil S3 bisnis. Bagi saya Pendidikan itu penting banget, siapa tau dimasa masa nanti ada minat juga untuk mengajar,” kata Novita, di Jakarta pada Jum’at malam (25/11/22).
Kemudiani a juga menceritakan tentang bisnis yang dikelolanya. Ia mengungkap rahasia kesuksesannya berhasil membangun jaringan bisnis tambang dan pembangkit energi.
” Bisnis yang saya Kelola di bidang energi dan pertambangan, dalam mengelola bisnis itu ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, misalnya jaga kepercayaan klien. Jadi ikutin saja apa mau klien, selain itu juga kita harus bisa menjaga kualitas serta proses kerja yang disiplin,” jelasnya.
Kemudiani a juga menceritakan bagaimana membangun rumah tangga yang harmonis serta mendidik anak-anak.
“ Saya dan suami sejauh ini saling percaya, meskipun suami saya kerja jauh dan baru pulan beberapa bulan, tetapi kita selalu membangun kepercayaan. Untungnya dia tak pernah intervensi soal pekerjaanku, juga soal keuangan. Tetapi kalau soal Pendidikan anak dia baru ikut campur, karena demi masa depan meraka ya,” lanjut Novita lagi.
Lalu Ketika ditanya lebih jauh tentang seperti apa campurtangan atau intervensi suami soal pendidikan anak yang dimaksud?. Novita menjelaskan.
“ kalau Pendidikan ya misalnya sekolahnya harus seperti apa?, lingkungannya seperti apa? Gitu. Kemudian untuk tempat tinggal juga dia tanya lingkingannya seperti apa, tetangganya seperti apa dan lain-lain. Tetapi diluar pendidikan dia nggak pernah intervensi, ia justru mendukun soal karir, bisnis, dan Pendidikan saya,” jelas Novita.
Diujung perbincangannya dengan para wartawan, Novita mengaku turut prihatin dengan kejadian gempa bumi yang melanda Cianjur baru baru ini.
Hati nuraninya pun tergugah untuk membantu meringankan beban para korban bencana, sehingga dalam waktu dekat dirinya ingin melakukan donasi kepada para korban gempa dengan mengajak Kerjasama dengan beberapa wartawan./Irish