Kerispatih Semangati Korban Banjir Lewat Lagu Baru Dan Tersenyumlah

oleh
oleh

Keris patihBand Kerispatih yang beranggotakan Badai, Anton, Fandy (menggantikan Sammy), Arief, dan Andika, menghibur korban banjir di Jalan Masjid kawasan Kampung Melayu Besar Selatan, Selasa (4/2). Kunjungan mereka ke lokasi banjir bukan hanya memberikan bantuan makanan, obat-obatan maupun pakaian bersih, tapi juga memberikan hiburan bagi warga korban banjir lewat akustikan.

“Kemarin waktu banjir lagi ramai-ramainya, kita memang sengaja enggak melakukan itu dulu karena kita lagi menyusun tuk memberikan dalam bentuk lain. Disamping materi, Kita memberikan penguatan hiburan yang seadanya dengan bernyanyi bersama, dan ada teman-teman dari rumah lucu yang memberikan suguhan lawak, supaya anak-anak bisa tersenyum kembali,” jelas Badai personel Kerispatih saat ditemui.

Warga yang bermukin tepat berada dipinggir kali ciliwung ini, antusias menyambut para personel Kerispatih. Ketika lagu Demi Cinta, Tapi Bukan Aku, dan Aku Harus Jujur mengalun dari Kerispatih, sontak warga pun ikut bernyanyi bersama. Merka hapal setiap lirik yang dinyanyikan, dan mereka merasa gembira bisa dekat dan bernaynyi bersama dengan sang idolanya.

Dalam kesempatan yang sama, ada lagu baru Kerispatih yang dibuatnya hanya dalam waktu 15 menit khusus untuk mereka yang terkena banjir, berjudul “Dan Tersenyumlah”. “Kita bikinnya baru tadi sekitar 15 menit, trigger-nya soal bencana alam. Mungkin liriknya nggak terpaku untuk korban banjir saja, yang bisa kita lakukan bersyukur dengan apa yang telah terjadi,” jelas Badai.

Badai juga menambahkan, lagu ‘Dan Tersenyumlah’ itu belum tentu akan dimasukan ke dalam album mereka yang akan datang. Ia hanya ingin memberikan semangat melalui hiburan lagu untuk para korban bencana, seperti penggalan liriknya “Semoga teruslah semangat, tuk mampu bertahan, arungi semua aral melintang, ini hatiku, ini tanganku, ini bahu ku, dan tersenyumlah.”|Edo

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.